Sejarah Yamaha RX -King Indonesia (YRKI)


Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) adalah sebagai wadah organisasi bagi semua klub maupun komunitas penggemar sepeda motor Yamaha RX-King di seluruh Indonesia. Awal pendirian YRKI idenya digulirkan oleh 4 (empat) club, yaitu Jogja King Club (JKC), King’s Club Djakarta (KCDj), Muntilan King Club (MKC) yang pada saat itu masih bernama Kumpulan Pemuda Pencinta King (KUPEK) dan Semarang RX-King Club (SRC) yang sekarang bernama CORS (Club of RX-King Semarang) pada bulan Mei 2004.

Pada tanggal 11 Juli 2004 pukul 12.00 WIB di Puncak Bogor Jawa Barat, Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) resmi berdiri dengan dihadiri oleh Jogja King Club (JKC), King’s Club Djakarta (KCDj), Cirebon King Club (CKC) yang pada saat itu masih bernama Yamaha Rx Club Cirebon (YRxC2), Kings Club Tangerang (KCT) yang sekarang bernama Yamaha King Club Tangerang (YKCT) dan King Owner Club Bandung (KOC Bandung) yang sekarang bernama King’s Riders Club Bandung (KRC Bandung).

Kepengurusan Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) pertama kali dibentuk di Pangandaran Jawa Barat pada bulan September 2004, yang di hadiri oleh Jogja King Club (JKC), King’s Club Djakarta (KCDj), Solo King Club (SKC), Semarang RX-King Club (SRC) dan Cirebon King Club (CKC).

Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) tidak memaksakan club Yamaha RX-King yang ada harus ikut bergabung di Yamaha RX-King Indonesia (YRKI). Keikutsertaannya hanya kesadaran dari masing-masing club. Organisasi Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) adalah bertujuan sosial, tidak untuk mencari uang dalam arti menguntungkan diri sendiri. Bila Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) mencari dana dari sponsor adalah untuk mengadakan suatu acara, misalnya Jambore atau Baksos yang mengatasnamakan Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) dan club yang terkait.

Kemajuan Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) sangat tergantung pada keaktifan dan semangat dari club-club yang tergabung didalamnya. Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) tidak mempunyai anggota sendiri/perorangan. Anggota dari Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) adalah club-club Yamaha RX-King. Untuk itu Ketua YRKI haruslah seorang Ketua club agar Program YRKI dapat berjalan dengan baik dengan dibantu oleh pengurus Yamaha RX-King Indonesia (YRKI) lainnya yang juga dari Ketua club Yamaha RX-King.